Joshua Pangkerego
Manado – Sesuai dengan jadwalnya, hari ini seharusnya kepala lingkungan se-kota Manado mulai melaksanakan tugas.
Tapi, hingga saat ini Surat Keputusan (SK) tersebut belum ada.
Ditemui sore tadi, Joshua Pangkerego selaku Ketua Tim Seleksi Kepala Lingkungan menjelaskan bahwa hal ini dikarenakan adanya pemeriksaan kembali terhadap berkas-berkas yang masuk.
“Semestinya di Kelurahan dan Kecamatan mereka sudah seleksi dulu mana yang sesuai persyaratannya seperti ijasah dan umur. Dengan begitu ditingkat panitia seleksi sudah ringan. Tapi ternyata data-data administrasi tersebut masih lolos sampai ketingkat kota sehingga kita masih melakukan pengecekan jangan sampai ada yang diloloskan sementara ijasahnya SMP,” jelas Pangkerego, Senin (1/2/2016).
Prinsipnya Pala adalah pembantu Lurah, jadi ketika mereka berakhir tanggal 31 Januari kemarin, tugasnya masih bisa di back up oleh Lurah – Joshua Pangkerego
Asisten I pemerintah kota ini pun mengatakan bahwa meski saat ini Manado belum memiliki kepala lingkungan, tapi masyarakat tidak perlu khawatir karena tanggungjawab ada ditangan lurah.
“Diupayakan hari ini bisa rampung, bisa selesai semua. Prinsipnya Pala adalah pembantu Lurah, jadi ketika mereka berakhir tanggal 31 Januari kemarin, tugasnya masih bisa di back up oleh Lurah. Kalau sementara ini posisi Pala belum terisi, berarti Lurah tetap melaksanakan tugas di wilayah dan diharapkan secepatnya selesai sebagaimana yang seharusnya,” tambahnya. (srisurya)