Manado – Sudah lebih seminggu lamanya Kota Manado saat ini dilanda musim kemarau yang menyebabkan panas terik matahari begitu menyengat.
Akibat lainnya, kekeringan pun terjadi disejumlah wilayah di Kota Manado yang diataranya Kelurahan Kairagi Kecamatan Mapanget yang menyebabkan sebagian besar sumur warga mengalami kekeringan.
Pantauan BeritaManado, dampak terjadinya kemarau dan keringnya sumur menyebabkan kesulitan warga untuk memperoleh air bersih, sehingga air isi ulang menjadi pilihan warga untuk memenuhi kebutuhan air bersih semenjak kondisi ini melanda warga Kairagi Dua dan sekitarnya. (leriandokambey)