
Manado, BeritaManado.com — Kondisi kompleks Koni yang meliputi lapangan bola dan area lari, lapangan tenis, kolam renang dan sekitarnya, Jumat (6/4/2018) pagi tadi diserbu oleh prajurit ajaran Korem 131/Santiago.
Penyerbuan yang dimaksud, yaitu melaksanakan kegiatan karya bakti atau bersih-bersih lingkungan karena kompleks Koni dinilai makin kotor sementara setiao hari lokasi tersebut dimanfaatkan oleh masyarakat umum untuk berolahraga.
“Memang sudah beberapa kali kami melaksanakan karya bakti disini. Ini sebagai wujud kepedulian kami terhadap lingkungan, sekaligus bertepatan dengan program karya bakti. Selain itu, memang beberapa waktu lalu, Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Joseph Robert Giri sempat mengunjungi lokasi ini dan karena kondisinya kotor, jadi memberi perintah lewat Kasi Ops untuk dilakukan karya bakti,” jelas Kepala Penerangan Korem 131/Santiago Mayor Inf Fathan Ali kepada BeritaManado.com.
Lanjutnya, karya bakti yang dilakukan tersebut, sekaligus menjadi motivasi dan ajakan, baik kepada pemerintah maupun masyarakat luas untuk bisa bersama-sama melakukan karya bakti pada kesempatan berikutnya.
“Kegiatan seperti ini akan selalu ada. Kami harapkan, baik pemerintah maupun masyarakat luas bisa bersama-sama dengan kami, bekerja sama untuk menjaga dan merawat kebersihan disini karena tempat ini milik kita juga sebagai warga kota,” tambahnya.
Fathan Ali pun menambahkan, selain kompleks Koni, sejumlah titik yang merupakan fasilitas umum seperti tempat olahraga akan menjadi sasaran berikutnya.
“Kedepan, Stadion Klabat juga akan diprogramkan. Apalagi waktu lalu, jajaran Kodim 1309/Manado sempat sering melakukan korvey disitu,” tutupnya.
Ratusan personil diturunkan pada kegiatan tersebut, yaitu perwakilan Kodam XIII/Merdeka, Korem 131/Santiago, Kodim 1309/Manado dan Yonif Raider 712/Wiratama.
(srisurya)