Drs Roly Makauli, MAP (foto beritamanado)
AMURANG—Drs Roly Makauli, MAP terpilih secara aklamasi sebagai Ketua GM FKPPI PC 2211 Kabupaten Minahasa Selatan. Melalui Muscab I di New Century, Buyungon-Amurang, Sabtu (19/11) pekan kemarin. Acara yang dibuka langsung Ketua DPD GM FKPPI Provinsi Sulut Harley ‘Ai’ Mangindaan, SE MSM. Musyawarah Cabang I GM FKPPI PC 2211 Minsel diikuti pemegang suara di 6 rayon.
Ketua Panitia Drs Roly Makauli, MAP kepada beritamanado, Minggu (20/11) tadi membenarkan. ‘’Bahwa, saya yang juga ketua panitia akhirnya terpilih secara aklamasi sebagai Ketua GM FKPPI PC 2211 Minsel. Dari 6 rayon, masing-masing satu suara. Ditamba 1 suara dari unsure Pembina dan juga 1 suara dari unsure PD XXII GM FKPPI Sulut,’’ ujarnya.
Lanjut Makauli, namun dari suara-suara yang menyumbang untuknya ada I suara dari unsure PC 2211 dimisioner. Dari 9 suara, 3 abstein memilih Ketua baru. Dan nama Drs Roly Makauli, MAP secara aklamasi sebagai ketua.
Muscab I dihadiri dibuka Bupati Tetty Paruntu diwakili Asisten I Drs Danny Rindengan, dihadiri Ketua GM FKPPI Sulut Harley ‘Ai’ Mangindaan, SE MSM. Dandim 1302 Minahasa, Wakapolres Minsel Kompol Roy Huwae, Sik, PEPABRI, LVRI, OKP, KNPI dan KBPPP dan PPM Minsel.
Menariknya, Makauli Cs usai Muscab I langsung dilantik Mangindaan. Dari tim formatur, Ketua HendrikMontong, Sekretaris Alex Mamesah, SSTP MSi.
Usai itu, Makauli ketua terpilih mengatakan, dalam waktu dekat akan melakukan rapat pengurus harian. ‘’Ya, dalam pecan kedepan, pihaknya akan menggelar pertemuan. Hanya saja, pertemuannya akan dilalui dengan undangan,’’ ujar Makauli yang juga Kabid Pendidikan Menenga (Dikmen) Dikpora Minsel. (ape)