AMURANG — Kepala Bagian Administrasi Pembangunan Setdakab Minsel Drs Meidy J Maindoka, Msi menegaskan, bahwa penyelesaian akhir gedung DPRD Minsel melalui APBD 2011 sebanyak Rp 1,5 miliar akan rampung Desember 2011. Saat ini, pemenang tender CV Harapan Niaga Kencana mulai melaksanakan finishingnya.
‘’Ya, saat ini pihak kontraktor CV Harapan Niaga Kencana sudah mulai melaksanakan pekerjaannya. Memang, penegasan Bupati Christiany Eugenia Paruntu (CEP) bahwa gedung sidang DPRD Minsel harus segera selesai. Dan kalau perlu, Desember 2011 atau pada saat Hari Jadi ke-9 Minsel tanggal 27 Januari 2012 sudah tuntas,’’ kata Maindoka ketika berbincang-bincang dengan beritamanado Rabu (24/8) di ruang kerjanya.
Menurut Maindoka, saat ini pekerjaan akhir oleh CV Harapan Niaga Kencana baru sekitar 15 persen. Yang pasti, Desember 2011 ini sudah selesai semua. ‘’Karena, maunya ibu bupati Tetty Paruntu bahwa Desember ataupun Januari 2012 sudah selesai,’’ ungkap mantan Camat Motoling ini.
Maindoka menegaskan lagi, bahwa finishing kantor DPRD Minsel segera dipercepat. Namun demikian, bahwa finishing tersebut belum berarti telah selesai semuanya. ‘’Karena, memang masih banyak lagi anggaran yang akan masuk pada anggaran APBD 2012,’’ pungkasnya. (ape)