Manado – Dalam lomba tingkat kelurahan Kota Manado, kelurahan Winagun II terpilih menjadi yang terbaik. Untuk itu kelurahan Winangun II mewakili kota Manado mengikuti lomba kelurahan tingkat provinsi Sulawesi Utara.
Lurah Winangun II, Altin Pungus mengatakan, hal ini merupakan prestasi yang baik, dimana dari sebelas kecamatan di Kota Manado, kelurahan Winangun II keluar sebagai utusan Kota Manado.
“Bicara soal lomba semua pasti sudah siap, pertama keterlibatan warga cukup besar, baik tokoh masyarakat maupun tokoh agama semuanya hadir. Seperti dalam penyambutan tim penilai kami memakai kabasaran, dan musik bambu,” kata Altin Pungus kepada wartawan, Jumat (2/6/2017).
Lanjut Altin Pungus, sambil mempromosilan potensi dari kelurahan Winangun II yang tidak perlu lagi untuk diragukan.
“Hasil karya rica roa kami, sudah go-Internasional, dan telah membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat,” terangnya.
Ditambahkannya, kelurahan Winangun II 100 persen sangatlah optimis untuk memenangkan lomba tingkat provinsi Sulut. Namun semua tergantung penilaian.
Turut hadir, Kepala Dinas Pemberdayaan Desa Daerah Provinsi Sulut Roy Mewoh, Sekretaris Kota Manado Rum Usulu,
Camat Malalayang Argo Sangkay, Kadis Sosial Manado Sammy Kaawoan. (YohanesTumengkol)