Tomohon – Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Tomohon Ronny Lumowa SSos MSi menegaskan bahwa di Kota Tomohon sampai dengan saat ini hanya ada lima Koperasi Simpan Pinjam (KSP) yang secara resmi terdaftar.
“Ya, sejauh ini di Tomohon memang baru lima KSP yang terdaftar secara resmi. Masing-masing KSP Sepakat, KSP Baruna Jaya, KSP Setia Karya, KSP Jaya Pelita dan KSP Sinar Jaya. Di luar lima KSP tersebut berarti belum terdaftar,” terang Lumowa kepada beritamanado.com.
Sementara soal pro kontra soal kehadiran koperasi simpan pinjam ini di tengah masyarakat, ditambahkan mantan Camat Kawangkoan ini pihaknya menjalankannya sesuai dengan prosedurnya saja. “Kita jalan sesuai dengan prosedurnya saja,” tukasnya.