MANADO – Kamis (1/9) hari ini, pukul. 10.00 WITA, ribuan remaja se-Sinode GMIM membanjiri Lapangan Spartak Tikala Manado, untuk mengikuti Opening Ceremony (Acara Pembukaan) Pesta Seni Remaja (PSR)
Acara pembukaan ibadah Agung dipimpin Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM Pdt. Piet Marthen Tampi STh.
Tampi mengatakan, “biarlah remaja terus menjadi teladan dan menjadi generasi muda yang kuat dalam moral dan memancarkan citra Allah,” dalam khotbahnya yang diambil dalam kitab Penghotbah 11 ayat 9.
Nuansa ibadah terlihat kreatif dengan tampilan berbagai atraksi seni seperti Paduan Suara dan Drum Band serta sejumlah kegiatan yang bernuansa budaya daerah antara lain tarian Maengket, Cakalele, Katrili serta Maramba
Acara pembukaan PSR itu sendiri dibuka oleh Wali Kota Manado DR. Vecky Lumentut SH MSi yang ditemani Ketua Komisi Remaja GMIM Drs. Jantje W. Sajow MSi. Hadir pula dalam acara pembukaan tersebut Wakil Kota Manado Harley Mangindaan SE. MM selaku Ketua Umum Panitia PSR 2011 serta para Ketua Jemaat GMIM se-Wilayah Manado Timur I,Wakil Kepala Kepolisian Resor Kota Manado Ajun Komisaris Besar Polisi Jackson Lapalonga.
Hadir pula mewakili Gubernur dalam membacakan sambutan yaitu Kadis Pariwisata dan Kebudayaan, Ir Hafrey Sendoh. (jrp)