Manado, BeritaManado.com – Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Pdt Lucky Rumopa, kembali mengingatkan agar para tokoh agama di bumi nyiur melambai terus menjaga nilai-nilai kerukunan yang sudah tercipta.
Di momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Proklamasi Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus, Lucky Rumopa menegaskan agar kerukunan tidak melulu dirawat dengan momentum seremonial belaka.
Menurut Lucky, berbagai agenda seremonial hanya menjadi bumbu, tapi bukan tolok ukur penting memupuk kerukunan.
“Setiap tokoh agama wajib memberikan bimbingan-bimbingan kepada umatnya terkait nilai-nilai kebersamaan, rasa hormat-menghormati, saling menerima hingga menghargai perbedaan,” kata Lucky Rumopa kepada BeritaManado.com, Senin (8/8/2022).
Lucky turut memberikan apresiasi kepada semua tokoh agama yang sukses memelihara keamanan dan toleransi di Sulut.
Dikatakan, kondisi aman, damai dan rasa persaudaraan di Provinsi Sulut adalah rahmat Tuhan yang tidak ternilai harganya.
Ia pun berharap semua elemen tetap menjaga nilai-nilai kebengsaan dan menjunjung tinggi segala perbedaan.
“Biarlah setiap agama membangun fanatiknya ke dalam agama itu sendiri agar semakin kuat,” tegas Lucky yang sebentar lagi akan dilantik sebagai salah satu Ketua Asosiasi FKUB Indonesia.
(Alfrits Semen)