
Manado – Kegiatan lomba paduan suara Tim Penggerak PKK Kota Manado tahun 2018 berlangsung meriah, di ruang paripurna DPRD Kota Manado, Rabu (12/9/2018).
Lomba yang bertemakan, “Meningkatkan Kebersamaan PKK Kota Manado Lewat Seni Suara” diikuti 12 peserta dari 10 Kecamatan di Manado. Sedangkan Kecamatan Wanea dan Mapanget mengutus dua peserta dan lainnya satu peserta.
“Sebenarnya 13 peserta, namun Kecamatan Malalayang tidak ikut,” kata Ketua Panitia Lomba paduan suara Tim Penggerak PKK Kota Manado tahun 2018, Yulita Kontu Dengah kepada BeritaManado.com
Lomba Paduan Suara tersebut masuk dalam program kerja TP-PKK Pokja II Kota Manado. Sebelum digelar Yulita Kontu Dengah yang juga Ketua DWP Dinas Kominfo Manado mengaku I Minggu sebelumnya sudah memberitahukan kesemua Kecamatan di Manado akan lomba.
“Sampai saat ini tidak ada info alasan apa sampai Kecamatan Malalayang tidak ikut. Padahal kita sudah sampaikan 1 Minggu sebelumnya,” kata Yulita Kontu Dengah.
(Anes Tumengkol)