MANADO – Ulah Perusahan Listrik Negara (PLN) membuat sejumlah ASN (Aparatur Sipil Negara) dan para jurnalis berang. Pasalnya, dalam sehari pemadaman listrik di Kota Manado, khusunya di Kantor Pemerintah Kota Manado terjadi dua kali.
Parahnya lagi, kejadian pemadaman terjadi di saat Wakil Walikota Manado, Mor D. Bastiaan memimpin rapat evaluasi pelayanan perijinan di Kota Manado.
“Bagaimana mo fokus evaluasi kalau dalam satu hari dua kali mati lampu. Padahal dalam rapat kami menggunakan alat elektronik berupa LCD dan komputer,” celoteh seorang ASN.
Keluhan yang sama juga disampaikan sejumlah kuli tinta yang kebetulan mengikuti jalannya rapat. Mereka mengaku kecewa atas pelayanan PLN yang dianggap tidak profesional.
“Pas sementara ba ketik berita, kage-kage mati lampu. Kong herannya dalam satu hari di lokasi yang sama dua kali mati lampu,” tutur salah satu jurnalis media online.
Terkait hal ini, DPRD diminta untuk segera melakukan dengar pendapat dengan Kepala Cabang PLN Kota Manado, untuk mendengar penjelasan atas situasi pemadaman listrik yang sering terjadi berulang-ulang di se antero Kota Manado.(MichaelTumiwang)