Ondong – Cuaca buruk berupa angin dan hujan yang cukup deras menerjang Siau beberapa hari belakangan ini ternyata disertai pemadaman listrik sepihak oleh PLN.
Fidel Malumbot, warga Siau mengaku pemadaman listrik sejak petang hingga paruh malam oleh pihak PLN Ranting Ulu, berulang dan terus berulang tanpa penjelasan sebab-musabab.
“Dan kami sadari ini adalah bentuk “kekejaman” dan “kesewenangan” perusahaan monopolik terhadap hak-hak konsumen. Kami sebagai konsumen tak punya daya menghadapinya,” terang Komisioner KPU Sitaro ini.
Abed A, warga lainnya menambahkan cuaca buruk hanya jadi alat untuk melakukan pemadaman. “Bayangkan hujan dan angin sesaat, listrik langsung padam. Ini membuktikan kinerja buruk manajemen PLN Ranting Ulu,” paparnya. (aha)