Tomohon – Signal Walikota Tomohon Jimmy Eman SE Ak untuk segera melakukan rolling atau penyegaran terhadap kabinetnya mendapat tanggapan dan apresiasi positif dari para wakil rakyat yang duduk di DPRD Kota Bunga.
Menurut mereka, sudah saatnya Eman melakukan rolling terhadap jajarannya. “Ya. Momennya sudah tepat, yang dibutuhkan saat ini tinggal keberaniannya saja untuk mengetok palu, rolling. Dan ini hak prerogatif walikota. Selain itu bagian dari penyegaran untuk kabinet yang hampir berusia dua tahun,” ujar seorang anggota dewan yang meminta namanya tidak diekspose.
Menariknya, pada posisi Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD), legislator dari Fraksi Partai Golkar ini secara terang-terangan menyebutkan satu nama yang dinilai layak. “Kalau rolling ini jadi dilaksanakan, Pak Andrikus Wuwung layak dipertimbangkan untuk menjabat Kadis DPPKAD. Beliau memiliki kapasitas dan juga berpengalaman. Ini berdasarkan track record yang dimilikinya. Kendati demikian, bukan berarti yang sekarang tidak layak, namanya juga kan penyegaran,” tukasnya.
Sebelumnya, orang nomor satu di Kota ‘Bunga’ Tomohon, Jimmy Eman SE Ak kepada beritamanado.com secara tegas mengatakan bahwa rolling di Pemkot Tomohon akan segera dilaksanakan dalam waktu dekat ini. “Siapa bilang rolling tidak akan dilaksanakan. Rolling tetap akan dilaksanakan. Kapan? Tunggu saja, pokoknya dalam minggu-minggu berjalan ini. Yang pasti dalam bulan ini,” ujarnya. (req)