Bitung, BeritaManado.com – Wakil Wali Kota Bitung, Hengky Honandar tanpa canggung mengikuti langkah goyangan puluhan Lanjut Usia (Lansia), Sabtu (11/12/2021).
Diiringi lagu Iringlah Tuhan dalam Terang dan dipandu Ketua Lansia Sinode GMIM, Roosje Kalangi, Wakil Wali Kota bersama sejumlah pejabat yang hadir mengikuti langkah goyangan dua kali ke kiri dan kanan.
“Pak Wakil silakan mengikuti dua langkah ke kiri dan kanan. Jangan kalah dengan Lansia yang masih bugar bergoyang,” kata Roosje.
Hengky pun langsung mengikuti instruksi itu dan larut dalam goyangan kompak puluhan Lansia yang mengikuti Ibadah Natal Lansia Sinode GMIM di GOR Duasudara Kelurahan Manembo-nembo.
“Ini sekaligus membuktikan kepada Pak Wakil kalau Lansia Kota Bitung masih bugar dan semangat berkat perhatian Pemkot Bitung,” katanya.
Wakil Wali Kota sendiri mengaku sangat gembira melihat semangat Lansia Kota Bitung yang tetap terjaga.
Kehidupan Lansia kata dia, harus menjadi bangkit dan terang, karena menurut Tuhan siapapun harus bangkit dan menjadi terang.
“Sebab kita memiliki sumber kebangkitan dan sumber terang itu sendiri, yakni Yesus Kristus,” kata Hengky.
Ia pun mengajak kepada seluruh Lansia untuk terus berbuat hal-hal yang positif dengan terus berkarya dan ikut serta dalam proses pembangunan daerah melalui keahlian dan talenta yang dimiliki.
“Jangan pernah merasa terbatas, karena justru dalam usia lanjut, Lansia harus terus memberikan keteladanan bagi generasi muda, Lansia GMIM sebagai penjaga moral keluarga untuk masa depan gereja, bangsa dan negara kesatuan republik Indonesia untuk tetap takut akan Tuhan,” katanya.
Juga kata dia, Lansia di kehidupan untuk senantiasa mengembangkan yang rukun dan damai, memelihara kebersamaan dan kekompakan, saling bersatu padu bergotong royong.
“Atas nama pemerintah dan masyarakat Kota Bitung serta pribadi dan keluarga, kami mengucapkan selamat menyambut Natal Yesus Kristus tahun 2021 dan selamat menyambut tahun baru 2022 kepada segenap kelompok fungsional Lansia Sinode GMIM,” katanya.
Hadir dalam ibadah Lansia Sinode GMIM, Sekretaris Daerah Kota Bitung, Audy Pangemanan, pejabat perwakilan Provinsi, Asisten I, Julius Ondang, Kepala Dinas Sosial, Lady Ambat serta sejumlah pejabat lainnya.
(abinenobm)