Amurang–Selasa (3/7), hari ini Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Minsel melanjutkan sosialisasi Guru Sertifikasi. Sebelumnya di kecamatan Motoling Raya, Kumelembuai dan Ranoyapo. Kali ini, 3 Kecamatan, yaitu Tompasobaru, Maesaan dan Modoinding.
Dalam acara sosialisasi, Dinas Dikpora memberikan sejumlah materi serta uji kompentensi. Serta membahas mengenai kinerja guru, khususnya kepada Kepala Sekolah dan Pengawas yang berada di 3 Kecamatan tersebut.
Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Drs Jan A Rattu, MPd melalui Kepala Bidang Dikdas Drs Noldy Sumampow keopada media ini mengatakan. ‘’Acara sosialisasi sertifikasi guru yang di dilaksanakan di 3 Kecamatan. Menurut Sumampow, Kadis menekankan sosialisasi ini sangat penting bagi guru dan kepala sekolah,’’ ujarnya.
Maka dengan demikian, sosialisasi sertifikasi guru dan pengawas sangat penting sekali. Juga ada sejumlah materi yang disampaikan demi kelangsungan para guru, pengawas dan kepala sekolah tersebut.
‘’Nah, sosialisasi diatas, menurunkan tim Dikpora. Masing-masing, Kepala Dinas Dikpora, Kabid Dikmen Drs Roly Makauli, MAP, Kabid Dikdas Drs Noldy Sumampow dan lainnya. Ini juga demi kelangsungan para guru dikemudian hari,’’ katanya. (and)