Langowan, BeritaManado.com — Desa Tempang Kecamatan Langowan Utara ternyata diam-diam menyimpan potensi atlit cabang olahraga menembak yang kini telah bersiap untuk berlaga di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Tahun 2022 di Bolaang Mongondow dan Kota Kotamobagu.
Atlit yang dimaksud adalah Rahel Walewangko, sebagaimana diinformasikan oleh Camat Langowan Utara Yenny Palit kepada BeritaManado.com, Sabtu (12/11/2022).
Menurut Camat Yenny Palit Rahel Walewangko kini telah bergabung dengan kontingen Porprov Kabupaten Minahasa untuk siap berangkat ke Bolmong dan Kotamobagu.
“Kami mohon topangan doa dari seluruh masyarakat Minaasa, kiranya Rahel dan juga para atlit dari Minahasa yang akan berlaga di Porprov mendapatkan hasil maksimal,” ungkap Yenny Palit.
Ditambahkannya, Rahel sendiri akan telah bergabung dengan kontingen Porprov Kabupaten Minahasa yang akan berangkat ke Kotamobagu dan Bolmong.
“Ada rasa kebanggan tersendiri saat ada perwakilan Kecamatan Langowan Utara yang akan berllaga di Porprov tahun 2022 ini. Tentu kami berharap ada prestasi yang ditorehkan,” ucap Camamt Yenny Palit.
Namun menurut Camat Yenny Palit sendiri, bahwa yang utama dari keikutsertaan dalam Porprov ini adalah bagaimana menimbah pengalaman sebanyak-banyaknya, guna dijadikan motivasi dalam menggapai prestasi di masa yang akan datang.
Rahel sendiri mengaku senang karena bisa ambil bagian bersama tim Porprov Kabupaten Minahasa khususnya melalui cabang olahraga menembak.
“Mohon doanya dari keluaurga dan warga masyarakat Langowan Raya. Semoga saya mendapatkan hasil terbaik pada ajang ini,” harapnya.
Porprov Sulut XI ini akan mempertadingkan 32 cabang olahraga dan akan digelar pada 14 – 21 November 2022, dimana Kabupaten Bolmong akan menggelar 20 cabang olahraga sera Kotamobagu kebagian 12 cabang olahraga.
(Frangki Wullur)