
Sangihe, BeritaManado.com-Angka Kecelakaan Lalulintas (Lakalantas) tahun 2018 di Kabupaten Kepulauan Sangihe mengalami penurunan dari tahun sebelumnya 2017.
“Jadi kasus kecelakaan pada tahun 2018 di Sangihe mengalami penurunan dibandingkan tahun 2017 lalu, pada tahun 2017 ada sebanyak 66 kasus kecelakaan lalulintas. Sedangkan ditahun 2018 hingga awal Desember ini hanya tercatat sekitar 22 kasus lakalantas,” kata Kepala Satauan Lalulintas (Kasat Lantas) Polres Sangihe AKPI Komang S Wijaya kepada BeritaManado.com, Rabu (5/12/2018)
Menurunya angka lakalantas ini, dijelaskan Wijaya, menunjukan semakin meningkatnya pemahaman warga terhadap pemaham berlalulintas yang baik.
“Diharapkan peran semua pihak sangat diperlukan guna menekan angka kecelakaan dijalan dengan cara menaati semua peraturan berlalulintas,” ungkapya.
(Christian Abdul)