Manado – Selain mendalami dan mengkaji masalah perikanan dan kelautan serta operasional pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, kunjungan Dewan Perwakilan Rakyat Darah (DPRD) Kutai Kartanegara berencana akan mempelajari limbah ikan di Kota Bitung. Hal itu disampaikan Komisi II DPRD Kutai Kartanegara S Made Suthama kepada BeritaManado.com di kantor Gubernur Sulut, Selasa (19/3).
“Kita akan mencoba pendekatan dan kalau bisa ditindak lanjuti dengan Bitung, khususnya didalam produksi limbah ikan. Yah karena limbah ikan kami cukup banyak terbuang saja dengan percuma, orang bikin ikan asin, kepalanya dibuang, mengekspor udang, kepalanya dibuang,” jelas Suthama.
Hal itu berbeda dengan Bitung dimana limbah dari ikan tersebut banyak diolah menjadi tepung ikan dan sebagainya. Untuk itu, Suthama mengharapkan akan ada kerjasama dengan Kota Bitung kedepan. (Jrp)