TOMOHON, beritamanado.com – Usai dipercayakan memimpin jajaran Kepolisian Resor (Polres) Kota Tomohon, AKBP I Ketut Agus Kusmayadi SIK meminta dukungan penuh kepada seluruh masyarakat baik saran maupun kritikan. Hal tersebut diungkapkannya saat menghadiri ibadah syukur serah terima Ketua BPMJ GMIM Baitani Matani Minggu (28/05/2017).
“Saya selaku aparat kepolisian meminta dukungan penuh baik saran serta kritik kepada seluruh elemen masyarakat Tomohon guna kelancaran tugas kami aparat kepolisian di kota Tomohon dan kami akan terus membangun kerjasama dengan pihak pemerintah Kota Tomohon serta unsur Forkopimda Tomohon dalam menghadapi isu-isu saat ini menyangkut faktor keamanan dan ketentraman khususnya bagi masyarakat Kota Tomohon,” ujarnya.
Kusmayadi juga mengingatkan kepada masyarakat untuk selalu waspada dan selalu berkoordinasi dengan pihak terkait sehubungan dengan pemberitaan-pemberitaan di media tentang kerusuhan-kerusuhan di daerah lain. “Kota Tomohon adalah Kota religi dan sudah dikenal kerukunannya di tingkat nasional, untuk itu mari kita tetap bina kerukunan ini agar tetap terjaga selalu, terlebih khusus untuk para umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa pada bulan ramadhan ini,” tutupnya.
(ReckyPelealu)