
Manado – Pendaftaran dirinya Prof. DR. Ir. Ellen Kumaat, MSc DEA di injury time pada saat penjaringan bakal calon Rektor Unsrat Pagi tadi membuat banyak kalangan kaget. Mengapa tidak sebab selama kurang lebih satu minggu pendaftaraan dibuka nama Prof Ellen belum juga mendaftar.
Hal ini sontak menimbulkan spekulasi publik, mulai dari tidak akan mendaftarnya Prof. Ellen Kumaat, sampai bahkan ada yang menyatakan Prof. Ellen Kumaat memberikan dukungan penuh kepada incumbent saat ini yaitu, Prof. DR. Donald Rumokoy.
Setelah menjawab semua spekulasi yang bermunculan dengan mendaftarnya Prof. Ellen pagi tadi membuat berbagai kalangan mulai berspekulasi dan memprediksikan bahwa pertarungan menuju papan satu Unsrat baru dimulai.
Kali ini Ketua Tim 10, DR Flora Kalalo SH MH kepada beritamanado menuturkan bahwa, dengan mencalonkan dirinya Prof Ellen Kumaat akan sedikit mempersulit laju incumbent saat ini.
“Tentu akan sedikit rumit perjalanan Prof. Donald sebagai incumbent dalam pertarungan Rektor dengan mendaftarnya Prof. Ellen Kumaat. Sebab pada prinsipnya bukan hanya saya, banyak kalangan sebenarnya yang menantikan dan telah menunggu kepastian agar Prof Ellen mendaftar. Dilain sisi dia (Ellen-red) adalah figur yang cukup populis bagi warga Unsrat,” papar Flora yang juga merupakan salah satu mantan tim pemenangan Rumokoy pada pertarungan Rektor Tahun 2008 lalu.
Berbeda dengan Flora Kalalo, Prof. Hengky Kiroh yang juga salah satu calon Rektor yang telah mendaftarkan diri dalam pemilihan Rektor periode 2012-2016 mengaminkan bahwa dengan mendaftarnya Prof Ellen akan menjadikan pertarungan Rektor kali ini semakin sengit.
“Tentunya setiap calon punya potensi, namun semakin banyak yang mendaftarkan diri maka semakin sengit pertarungan pemilihannya nanti,” katanya saat ditemui wartawan beritamanado diruang panitia penjaringan bakal calon Rektor siang tadi.(gn)