Amurang – KPUD Minahasa Selatan (Minsel) menerima logistik Surat Suara Pilpres 9 Juli 2014. Jumlah logistik surat suara yang diterima sebanyak 85 box atau sekitar 168.323 lembar. Logistik surat suara Pilpres diterima langsung Ketua Divisi Perencanaan Keuangan dan Logistik KPUD Minsel Dra Elsye Sumual
“Sekitar pukul 09.30 Wita tadi pagi kami menerima logistik surat suara dari KPU Pusat wilayah Makassar. Selain jumlah diatas, KPUD Minsel juga menerima 1 box DPC PPWP (Daftar Pasangan Calon Pemilu Presiden dan Wakil Presiden),” ujar Sumual, Selasa (17/6/2014).
Menurutnya, pihaknya juga menerima surat suara Pemilu Ulang, sebanyak 1000 lembar atau 1 box. Sedangkan, DPC PPWP sendiri, pihaknya menerima 490 lembar (1 box) atau dengan jumlah 60×87 atau sekitar 169.813 lembar.
“Setelah logistik surat suara hari ini diterima. KPUD Minsel juga masih akan menerima beberapa logistik lainnya. Hanya saja, pihaknya masih akan menunggu kiriman dari KPU Pusat melalui Makassar. Sementara itu, jadwal distribusi logistik ke 348 TPS di 177 desa/kelurahan sampai tanggal 8 Juli mendatang,” papar Sumual. (sanlylendongan)