Bitung – Ketua KPU Kota Bitung, Sammy Rumamby menyatakan Daftar Calon Tetap (DPT) Kota Bitung untuk Pemilu 2014 sudah tak ada masalah. Pasalnya, 9.290 pemilih yang tak memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK) telah dilengkapi Dinas Catatan Sipil dan Kependudukan (Discapilduk).
“Tanggal 11 Februari Discapilduk Kota Bitung telah menyerahkan 9.290 nama pemilih yang sebelumnya tak dilengkapi NIK. Jadi 51.046 pemilih yang terdaftar dalam DPT telah dilengkapi NIK,” kata Rumamby, Selasa (18/2/2014).
Selain NIK, Discapilduk kata Rumamby, juga telah melengkapi pemilih yang tak memiliki Nomor Kartu Keluarga (NKK). Karena ketika pihaknya melakukan pleno DPT, ada ribuan pemilih yang tak dilengkapi NIK dan NKK sehingga meminta Discapilduk untuk melengkapi.
“Kami meminta batas waktu tanggal 10 Februari tapi Discapilduk baru bisa menyerahkannya tanggal 11 Februari,” katanya.
Sementara itu, masalah 9.290 orang yang sebelumnya belum memiliki NIK itu sempat dipertayakan Ketua Panwas Kota Bitung, Robby Kambey dalam Rakor pelaksanaan Pemilu 2014 yang digelar KPU Kota Bitung di lantai 4 kantor walikota. Pasalnya menurut Kambey, pihaknya belum mendapat tembusan soal telah dilengkapinya NIK 9.290 orang pemilih yang terdata dalam DPT.
“Kalau memang itu sudah dilengkapi kenapa copyannya tak diberikan kepada kami, mengingat masalah DPT saat masih banyak menimbulkan pertanyaan ditengah masyarakat,” kata Kambey.
Kambey berharap, KPU Kota Bitung bisa segera meneruskan salinan DPT yang telah dilengkapi Discapilduk agar pihaknya bisa melakukan pengecekan jangan sampai masih ada yang bermasalah.(abinenobm)