TOMOHON – Walaupun baru seumur jagung. Kota Tomohon nampak maju pesat meninggalkan kota dan kabupaten hasil pemekaran Minahasa. Jika dibandingkan dengan daerah pemekaran lainnya, Tomohon melesat meninggalkan
saudara-saudaranya. Pantauan Beritamanado di sepanjang jalan mulai dari daerah Kakaskasen, menuju perbatasan Kasuang, terlihat pesatnya pertumbuhan kota ini.
Demikian halnya dengan ruas jalan mulai dari Paslaten hingga Lahendong. Bangunan-bangunan baru berupa toko, dan jasa perdagangan lainnya nampak berlomba-lomba. Memang, Tomohon yang dijaga gunung Lokon dan Mahawu menyimpan daya tarik tersendiri.
Tomohon dikenal sebagai kota pendidikan. Tapi juga berpotensi untuk pariwisata. Pemandangan alam pegunungan serta gunung tampak indah dipandang mata. Tomohon yang terletak di ruas jalan yang menghubungkan Manado dan sebagian besar daerah Minahasa menjadikannya sebagai kota perlintasan bisnis dan jasa perdagangan.
Itulah sebabnya, beramai-ramai pengusaha dan pedagang berinvestasi disana. Dengan demikian perekonomian bertumbuh dan memberi manfaat bagi penduduknya.