
Manado — Setelah membawa bantuan alat pelindung diri (APD) ke beberapa Rumah Sakit (RS) swasta di Sulut, diantaranya RS Sitti Maryam, RS Gunung Maria Tomohon, RS GMIM Kalooran Amurang dan RS Advent Manado, Ketua Komisi IX DPR RI Felly Estelita Runtuwene SE menyambangi Makodam XIII/Merdeka untuk bertemu Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Santos G. Matondang dalam rangka koordinasi percepatan penanganan COVID-19 di Sulawesi Utara (Sulut), Jumat (3/4/2020).
Felly Runtuwene mengungkapkan, mengatasi pandemi COVID-19 ini harus dilakukan secara bersama-sama dengan melibatkan lintas sektor serta membutuhkan seluruh energi bangsa Indonesia dalam menghadapi virus corona.
“Tentara Nasional Indonesia (TNI) merupakan salah satu garda terdepan kita saat ini dalam menghadapi pandemi ini sehingga diharapkan memiliki langkah-langkah strategis dan tepat dalam percepatan penanganan COVID-19 di bumi nyiur melambai,” ujar Felly.
Selain itu, Felly juga mengecek kesiapan dan kebutuhan dari RSAD Robert Wolter Mongisidi yang dimiliki oleh Kodam XIII/Merdeka.
“Karena RS ini telah ditetapkan sebagai salah satu rumah sakit rujukan COVID-19,” kata Felly.
Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XIII/Merdeka Kolonel Kav M Jaelani pun mengatakan, pertemuan tersebut berjalan dengan baik dan lancar.
“Dalam pertemuan tersebur juga turut membahas pembangunan di wilayah Kodam XIII/Merdeka,” pungkas Kapendam.
Tampak hadir dalam koordinasi tersebut diantaranya Kol Inf Agus Bhakti (Asintel), Kol Inf Musa David (Asops), Kol Inf Ida Dewa Agung (Aslog), Kol Ckm Dr. Benni Untu (Kakesdam) beserta rombongan Ketua Komisi IX DPR RI.
(***/srisurya)