Manado, BeritaManado.com — Ketua DPC Taruna Merah Putih Kota Manado Apriano Ade Saerang ST, M.Si menegaskan tugas utama TMP adalah memenangkan Olly Dondokambey-Steven Kandouw dan Andrei Angouw-Richard Sualang.
Hal ini dikatakan Ade Saerang saat memberikan SK pengurus PAC TMP Bunaken Kepulauan, di Kelurahan Bunaken, Sabtu (29/8/2020).
“Program TMP untuk saat ini wajib memenangkan ODSK untuk Sulut hebat dan AARS untuk Manado hebat pada 9 Desember 2020,” kata Ade Saerang dalam sambutannya.
Lanjut, dalam menyukseskan program tersebut, Saerang mendorong pengurus kecamatan TMP bekerjasama dengan pengurus PAC PDIP Bunaken.
“Sebagai organisasi sayap, kita harus bangun sinergitas dengan pengurus PDIP dalam semua program kerja,” ujarnya.
Saerang berharap pengurus TMP mampu membangun komunikasi santun dengan masyarakat untuk meraih kemenangan pada pemilihan serentak nanti.
“Silahkan berkreasi dengan program apa saja yang menyentuh warga agar dapat memenangkan ODSK dan AARS,” tegasnya.
Usai penyerahan SK, rombongan yang didampingi DPC PDIP Manado menyusuri rumah warga mensosialisasikan pencegahan penyebaran COVID-19 dengan memberikan masker gratis.
Penyerahan SK TMP di Bunaken sudah melengkapi kepengurusan PAC dari 11 kecamatan kota Manado.
Turut hadir dalam acara Wakil Ketua DPC PDIP Manado Bidang Kehormatan Partai Markho Bryner Tampi SIK, Wakil Ketua Bidang Buruh, Tani dan nelayan Stenly Wellem Tammo SH, Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Steiven Bernadino Zeekeon SH, Sekretaris TMP Manado Aswin Kasim SH beserta jajaran pengurus.
(BennyManoppo)