Bitung – Kabar tak sedap menerpa partai penguasa Kota Bitung, PKPI. Dimana partai yang diketuai Hanny Sondakh ini dikabarkan mengalami perpecahan menjelang pelaksanaan Kongres di Medan yang resmi digelar, Sabtu (18/4/2015).
Dari informasi, perpecahan itu sangat terlihat beberapa hari sebelum keberangkatan peserta Kongres PKPI dari Kota Bitung yang mencapai puluhan orang. Peserta kongres tersebut dikabarkan berangkat secara berkelompok-kelompok atau kubu sesuai dengan figur yang dijagokan untuk Pilkada nanti.
“Ada sekitar empat hingga lima kubu yang berangkat mengikuti Kongres di medan. Dan kubu itu sesuai dengan figur yang selama ini dikabarkan akan mencalonkan diri dalam Pilkada nanti,” kata salah satu pengurus DPK PKPI Kota Bitung yang meminta namanya dirahasiakan, Sabtu (18/4/2015).
Ia mengatakan, kubu itu antaralain, kubu Fery Teghun Jubintoro, Moktar Parapaga atau Max Lomban, Lourensius Supit dan Santy Gerald Luntungan serta Deny Sumolang. Dan tiap kubu diperkirakan membawa sekitar 30 hingga 40 orang menuju Medan, Jumat (17/4/2015).
Namun kabar perpecahan itu dibantah Bendahara DPK PKPI Kota Bitung, Novie Tanngkudung. Menurut Tangkudung, hingga saat ini PKPI Kota Bitung masih solid dan belum ada perpecahan.
“Memang dalam rangka Kongres ada beberapa koordinator yang ditugaskan untuk mengatur kader yang akan mengikuti Kongres di Medan. Jadi bukan kubu-kubuan tapi hanya koordinator saja agar lebih memudahkan,” kata Tangkudung.
Tangkudung juga mengaku, dalam rangkan Kongres di Medan, dirinya mendapat tugas mengakomodir pengurus DPC yang jumlahnya mencapai puluhan orang. Sedangkan untuk kader lain ditugaskan ke pengurus lain seperti Fery Teghun Jubintoro, Moktar Parapaga, Lourensius Supit, Santy Gerald Luntungan dan Deny Sumolang.(abinenobm)