Tomohon – Pemerintah Kecamatan Tomohon Barat (Tombar) melalui lurah yang ada di delapan kelurahan secara resmi telah menyerahkan insentif untuk dua bulan terakhir kepada seluruh perangkat di masing-masing kelurahan tepat pada waktunya tanpa ada pemotongan.
Hal ini menurut Camat Tomohon Barat JS Toar Pandeirot SPd MM dilakukan sebagai bentuk komitmen dalam memberikan pelayanan yang prima bukan hanya kepada masyarakat tetapi juga kepada seluruh perangkat kelurahan. “Penyerahan ini dilakukan secara serentak sekaligus untuk memberikan pengawasan penyaluran insentif supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Dan yang terpenting adalah komitmen moral dari kami dan lurah untuk tidak melakukan pemotongan insentif perangkat tersebut,” ujarnya.
Dikatakan Pandeirot, dalam pembagian insentif ini, yang paling dihindari adalah langkah-langka yang tidak populis dimana pada gilirannya melakukan pemotongan terhadaphak dari para perangkat ini. “Dan ini secara khusus komitmen moral yang tetap terjaga. Saya mengucapkan terima kasih kepada para lurah yang telah menjaga komitmen tersebut sekaligus tetap menjalankan amanat dan arahan yang selama ini di sampai-sampaikan oleh walikota,” terang Pandeirot.
“Sekali lagi kami mengimbau kepada para lurah untuk tidak melakukan langkah-langkah yang tidak populis, karna yang terutama adalah hak dari para perangkat atau rekan kerja atau bawahan harus diberikan secara utuh. Hal ini sekali lagi yang penting dan terutama untuk dilakukan sehingga nafas dan roda pelayanan dari berbagai aspek dapat tercapai,” pungkasnya. (req)