MANADO – Adanya pemadaman bergilir yang dilakukan oleh PLN Cabang Manado, membuat terganggunya ibadah umat Islam yang sedang melakukan buka puasa. Hal tersebut mendapat tanggapan serius oleh Djafar Alkatiri salah satu anggota Komisi III DPRD Sulut.
Menurut Alkatiri, PLN cabang Manado telah melakukan hal yang sangat tidak etis. Pasalnya pemadaman yang dilakukan oleh PLN akan mengganggu semua aktifitas yang sedang dilaksanakan oleh umat Islam. “Apa lagi sekarang umat Muslim sedang melakukan ibadah puasa yang sangat mengganggu umat Islam yang sedang beribadah, dan ini tidak bisa di biarkan. Ini tanggung-jawab PLN,” tegas Alkatiri.
Lebih lanjut dikatakan Alkatiri, jika terjadi terus-menerus pemadaman lampu yang dilakukan oleh PLN di bulan Ramadhan ini, maka Komisi III akan panggil hearing untuk mempertanyakannya.
“Kami akan memanggil hearing PLN, jika masih juga adanya pemadaman lampu hingga satu minggu ini, karena ini bisa terulang di hari-hari kemudian, jika tidak di tindak-lanjuti,” tandas Alkatiri. (is)