MANADO – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Manado yang membidangi masalah Pembangunan di Kota Manado, mengunjungi Kementerian Agraria dan Tata Ruang di Jakarta Selasa (20/09).
Kunjungan tersebut didampingi Ketua DPRD Kota Manado Nortje Van Bone dan Sekretaris DPRD Ir. Ferry Siwi. Tujuan para wakil rakyat ini guna berkonsultasi terkait dengan masalah alih fungsi lahan di Kota Manado.
“Ini menjadi agenda komisi masing-masing terkait fungsi pengawasan termasuk dalam proses pembahasan Rankhir RPJMD nanti, juga anggaran perubahan tahun 2016 dan anggaran induk tahun 2017. Jadi perlu konsultasi di masing-masing komisi untuk melakukan tugas dan fungsi pengawasan sesuai dengan bidangnya. Dan Komisi C di Kementerian Agraria dan Tata Ruang,” ujar Ketua Van Bone.
Lanjut dikatakan Van Bone, kunjungan tersebut juga merupakan salah satu tugas dan tanggungjawab yang harus dilaksanakan DPRD untuk pengawasan pembangunan di Kota Manado. “Ini sebagai bentuk tanggungjawab kami kepada masyarakat, dalam proses pengawasan. Serta bentuk pertanggungjawaban nanti akan dilaporkan hasil dari kunjungan ini,” kata Van Bone yang memiliki kans menjabat Ketua Demokrat Kota Manado.(MichaelTumiwang)