Ratahan – Sejumlah anggota DPRD Minahasa Tenggara (Mitra) khususnya yang duduk di komisi C, hari ini Rabu (10/12/2014) bertolak ke Jakarta.
Tujuannya, melobi Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi(Menenakertrans) untuk pembangunan Balai Latihan Kerja (BLK) di Kabupaten Mitra.
“Kami (Komisi C, red) akan memperjuangkan ke Kemenakertrans untuk membantu Pemkab Mitra dalam hal pembangunan BLK. Semoga akan disetujui demi kepentingan masyarakat lebih khusus pencari kerja,” kata Ketua Komisi C Nolly Langingi kepada BeritaManado.com.
Lanjut politisi Partai Demokrat ini, keberadaan BLK penting dan akan sangat membatu dalam menggodok para calon tenaga kerja di daerah ini.
“Dengan adanya BLK, sudah pasti akan menghasilkan tenaga kerja yang terampil dan siap diterjukan ke lapangan,” tukas Langingi. (rulandsandag)