
Pemerintah Kota Manado terus mengembangkan inovasi dalam bidang pelayanan kepada masyarakat, salah satunya lewat layanan Call Centre 112 yang bakal disiapkan berbasis android.
Hal ini dikatakan Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kota Manado, di ruang kerjanya, Selasa (18/2/2020).
“Bulan depan kami akan melakukan launching Call Centre 112 berbasis android,” kata Erwin Kontu.
Erwin Kontu menjelaskan, transformasi yang dilakukan Kominfo lewat pengembangan mobile aplikasi berbasis android bertujuan mempermudah masyarakat untuk melakukan pelaporan masalah darurat yang terjadi di Kota Manado.
“Pengembangan terus dilakukan dalam upaya menjadikan Manado smart city,” ujarnya.
Ditambahkan, melalui call center 112, masyarakat dapat menyampaikan keluhan atau masukan untuk perbaikan dan peningkatan kualitas pelayanan publik di Kota Manado.
“Call Center Manado Siaga 112 merupakan usaha Pemerintah Kota Manado dalam mengantisipasi semua permasalahan kota yang bersifat darurat untuk segera gerak cepat dalam proses penanggulangan suatu kejadian,” jelasnya.
(***/BennyManoppo)