Ratahan, BeritaManado.com – Dibawah nahkoda Ketua Polce Lontaan SE, Pengurus Kecamatan Komite Nasional Pemuda Indonesia (PK KNPI) Pusomaen, sukses menggelar turnamen volly ball putra putri antar desa di wilayah tersebut.
Diungkapkan Ketua PK KNPI Pusomaen Polce Lontaan, turnamen volly ball dalam rangka HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73, tujuannya untuk menggali minat dan bakat generasi muda.
“Selain memberi warna pada momentum kemerdekaan melalui aksi positif, diharapkan muncul bakat-bakat muda potensial pada bidang olahraga volly ball” kata Polce disela partai final yang dipusatkan di Lapangan Desa Minanga, Sabtu (11/8/2018).
Lanjut Polce, partai final putra mempertemukan tim putra Desa Minanga Timur dan Tatengesan. Sedangkan partai final tim putri mempertemukan Desa Tatengesan dan Minanga Satu. Nantinya setiap pemenang memperoleh trophy dan uang tunai dari panitia.
“Terima kasih jajaran KNPI Pusomaen selaku panitia. Apresiasi dan penghargaan kepada Bupati James Sumendap SH, Ketua DPD KNPI Ruland Sandag bersama jajaran, serta Camat Pusomaen Djemi Walukow, yang telah memberikan suport dan dukungan guna suksesnya kegiatan ini,” tutup Polce.
(RulanSandag)