Manado, BeritaManado.com — Juru Bicara Tim Gugus Tugas Provinsi Sulut, dr Steaven Dandel mengaku terus berkoordinasi dengan tim gugus tugas di Pemkot Manado dan Tomohon terkait perluasan Klaster Pasar Pinasungkulan dan Faskes.
Pasalnya, kata Steaven Dandel, dua klaster ini sampai sekarang terbilang aktif ‘menyumbang’ pasien positif COVID-19.
“Memang menjadi perhatian serius kami. Tim gugus tugas terus melakukan deteksi kepada siapa saja yang pernah terkait dengan klaster ini,” tegas Steaven Dandel, saat jumpa pers melalui video conferene (vidcon), Kamis (21/5/2020).
Menurut Dandel, pihaknya tidak akan berhenti dan terus memperluas wilayah pemeriksaan dengan menjaring sebanyak mungkin orang untuk dirapid test.
Terlebih, aktifitas Pasar Pinasungkulan diketahui melibatkan warga luar daerah seperti Tomohon dan Minahasa.
“Teman-teman (gugus tugas) di Tomohon juga intens memantau fasilitas kesehatan dan berkomunikasi rutin dengan aparat pemerintah desa. Jika ada warga memeriksakan di puskesmas, klinik atau rumah sakit akan langsung dicek riwayatnya perjalanan, apakah pernah beraktifitas di klaster ini atau tidak,” terangnya.
Ia menambahkan, jika kemudian hasil rapid test reaktif, yang bersangkutan diharuskan menjalani swab test.
(Alfrits Semen)