Manado – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Utara telah menyelesaikan pleno rekapitulasi suara hasil Pemilu 17 April 2019.
Pleno rekapitulasi dilaksanakan di Hotel Sintesa Peninsula, Kota Manado, Senin hingga Sabtu (6-11/5/2019).
Khusus DPRD Sulut, PDI Perjuangan memenangkan 18 kursi, Partai Nasdem 9 kursi, Partai Golkar 7 kursi dan Partai Demokrat 4 kursi.
Sementara Partai Gerindra dan PAN masing-masing 2 kursi. PKB, PSI dan PKS masing-masing 1 kursi.
Menarik memprediksi siapa saja figur dari ke empat partai peraih kursi terbanyak yang akan dipercayakan menjabat pimpinan DPRD Sulut.
Berdasarkan komposisi jumlah kursi, PDI Perjuangan dipastikan akan mendapatkan posisi ketua dewan.
Sementara posisi 3 wakil ketua akan diduduki oleh Partai Nasdem, Partai Golkar dan Partai Demokrat.
Prediksi BeritaManado, posisi ketua DPRD yang menjadi milik PDIP masih akan tetap dipercayakan kepada Andrei Angouw.
Selain menjadi kader kepercayaan Ketua DPD PDIP Sulut, Olly Dondokambey, Andrei Angouw baru saja menunjukkan superioritasnya di Dapil Kota Manado dengan meraup 33.155 suara.
Selanjutnya untuk posisi wakil ketua I menjadi milik Partai Nasdem.
Nama Victor Mailangkay, disebut-sebut bakal dipercayakan oleh pimpinan partai besutan Surya Paloh itu. Apalagi, figur yang sudah lebih 7 kali duduk di DPRD, saat ini ditugaskan partai sebagai Sekretaris DPW Partai Nasdem Sulut mendampingi Ketua DPW Max Lomban.
Victor Mailangkay melaju ke gedung cengkih setelah meraup 8.825 suara dari Dapil Kota Manado.
Kursi wakil ketua II yang menjadi jatah Partai Golkar hampir pasti akan dipercayakan kepada James Arthur Kojongian alias JAK.
JAK meraup 34.592 suara dari Dapil Minsel-Mitra merupakan ipar dari Ketua DPD I Partai Golkar Sulut, Tetty Paruntu.
Sementara kursi wakil ketua III DPRD Sulut kemungkinan akan diberikan kepada Billy Lombok atau Netty Pantow.
Billy Lombok dan Netty Pantow adalah senior Demokrat yang sudah lebih sekali duduk di gedung cengkih.
Billy Lombok kembali dipercayakan masyarakat Dapil Minsel-Mitra dengan raihan 12.584 suara. Sementara Netty Pantow lolos dari Dapil Minut-Bitung dengan 8.238 suara.
Pengamat politik dan pemerintahan dari Tumbelaka Academic Centre (TAC), Taufik Tumbelaka, mengatakan fraksi di DPRD merupakan kepanjangan tangan partai.
“Sehingga kader yang akan ditempatkan sebagai pimpinan dewan atau pimpinan AKD merupakan kader kepercayaan partai. Biasanya begitu,” ujar Taufik Tumbelaka kepada BeritaManado.com di Rumah Kopi Billy (RKB) Jalan 17 Agustus, Senin (13/5/2019).
Berikut 45 bakal calon anggota DPRD Sulut, periode 2019-2024.
(DISCLAIMER: Penetapan calon anggota DPRD Kabupaten/Kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD terpilih menunggu proses rekapitulasi Pemilu tingkat nasional oleh KPU RI)
Dari Dapil Sulut 1 (Kota Manado), 8 bakal calon anggota DPRD Sulut adalah:
Andrei Angouw (PDIP) jumlah suara = 33.155
Kristo Ivan Ferno Lumentut (Demokrat) jumlah suara = 28.933
Richard Sualang (PDIP) jumlah suara = 16.749
Dr. J. Victor Mailangkay, SH, MH (Nasdem) jumlah suara = 8.825
Yongkie Limen (Golkar) jumlah suara = 9.132
Arthur Anthonius Kotambunan (PDIP) jumlah suara = 6.911
Hi Ayub Ali (PAN) jumlah suara = 16.075
Hi Amir Liputo, SH (PKS) jumlah suara = 8.152
Dari Dapil Sulut 2 (Minahasa Utara dan Kota Bitung), 8 bakal calon anggota DPRD Sulut adalah:
Hengky Honandar, SE (PDIP) jumlah suara = 24.616
Nick Adicipta Lomban, SE (Nasdem) jumlah suara = 22.451
Priscillia Cindy Wurangian (Golkar) jumlah suara = 12.193
Berty Kapojos, S.Sos (PDIP) jumlah suara = 16.305
Netty Agnes Pantow, SE (Demokrat) jumlah suara = 8.238
Fabian Kaloh, S.Ip, M.Si (PDIP) jumlah suara = 9.986
Johny Panambunan (Nasdem) jumlah suara = 4.800
Melky Jakhin Pangemanan, S.Ip, MAP, M.Si (PSI) jumlah suara = 8.317
Dari Dapil Sulut 3 (Kepulauan Sangihe, Kepulauan Talaud, Kepulauan Sitaro), 5 bakal calon anggota DPRD Sulut adalah:
Toni Supit (PDIP) jumlah suara = 31.515
Winsulangi Salindeho (Golkar) jumlah suara = 12.101
dr Fransiskus Andi Silangen (PDIP) jumlah sauara = 25.863
Ronald Sampel (Demokrat) jumlah suara = 10.728 suara
Syerly Tjanggulung (Nasdem) jumlah suara = 6.740 suara
Dari Dapil Sulut 4 (Bolmong Timur, Bomong Selatan, Bolmong, Bolmong Utara, Kotamobagu), 10 bakal calon anggota DPRD Sulut adalah:
Rocky Wowor dengan 40.977 suara (PDIP)
Alfian Bara dengan 20.793 suara (NasDem)
HJ Muslimah Mongilong 16.518 suara (PDIP)
Raski A Mokodompit, SH 7.420 suara (Golkar)
Nursiwin Yunus Dunggio dengan 18.036 suara (PAN)
Yusra Alhabsyi, SE dengan 14.795 suara (PKB)
Mohammad Wongso dengan 12.517 suara (NasDem)
Ir Julius Jems Tuuk dengan 14.422 suara (PDIP)
Sjenny Fanny Kalangie dengan 5.016 suara (Gerindra)
I Nyoman Sarwa dengan 9.002 (Nasdem)
Dari Dapil Sulut 5 (Minahasa Selatan, Minahasa Tenggara), 6 bakal calon anggota DPRD Sulut adalah:
Djein Leonora Rende, SE Ak (PDIP) jumlah suara 40.297
James Arthur Kojongian (Golkar) jumlah suara 34.592
Sandra Rondonuwu, S.Th. SH (PDIP) jumlah suara 20.249
Boy VA Tumiwa SH, MSi (PDIP) jumlah suara 10.807
Stella Marlina Runtuwene, A.Md Sek (Nasdem) jumlah suara 8.275
Billy Lombok SH (Demokrat) jumlah suara 12.584
Dari Dapil Sulut 6 (Minahasa, Kota Tomohon), 8 bakal calon anggota DPRD Sulut adalah:
Melisa Gerungan (PDI Perjuangan) jumlah suara 25.631
Careig N Runtu (GOLKAR) jumlah suara 12.463
Dra Vonny Paat (PDI Perjuangan) jumlah suara 10.671
Braien R.L. Waworuntu (NasDem) jumlah suara 15.474
Wenny Lumentut (Gerindra) jumlah suara 22.988
Imelda Nofita Rewah, S.Pd (PDI Perjuangan) jumlah suara 13.534
Fanny Legoh (PDI Perjuangan) jumlah suara 12.724
Inggried J.N.N. Sondakh, SE, MM (GOLKAR) jumlah suara 11.741
Dengan demikian, prediksi jumlah perolehan kursi sbb:
PDIP = 18 kursi
Nasdem = 9 kursi
Golkar = 7 kursi
Demokrat = 4 kursi
Gerindra = 2 kursi
PAN = 2 kursi
PKB = 1 kursi
PKS = 1 kursi
PSI = 1 kursi
“Penetapan calon anggota DPRD Kabupaten/Kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD terpilih menunggu proses rekapitulasi Pemilu tingkat nasional oleh KPU RI yang akan dilakukan pada 22 Mei 2019,” ujar Ketua KPU Sulut, Ardiles Mewoh.
Lanjut Ardiles Mewoh, jika ada gugatan, KPU RI harus menunggu putusan dari Mahkamah Konstitusi (MK).
Pleno tingkat provinsi turut dihadiri Ketua Bawaslu Sulut Herwyn Malonda, bersama jajaran pimpinan Supriyadi Pangellu, Awaludin Ewin Umbola, Kenly Poluan, dan Mustarin Humagi.
“Jika ada gugatan, KPU harus menunda penetapan. Penundaan itu
disesuaikan dengan selesainya keputusan di MK,” terang Malonda.
Adapun jadwal penetapan hasil Pemilu pasca putusan MK pada 17-23 September 2019 sedangkan peresmian keanggotaan DPRD Kabupaten/Kota, DPRD Provinsi, DPR dan DPD pada Juli-September 2019.
(JerryPalohoon)