Amurang, BeritaManado — Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), James Arthur Kojongian ST, MM menantang para pemuda untuk berprestasi.
Pernyataan tersebut diungkapkan James Kojongian, saat berjumpa sejumlah wartawan biro Minsel di Jakarta, beberapa waktu lalu.
“Saya ingin olahraga di Minsel bisa maju. Caranya adalah dengan menggali semua potensi para pemuda Minsel, untur menciptakan atlet berprestasi,” kata James Kojongian.
Dirinya meyakinkan bahwa KONI Minsel siap untuk membimbing calon atlet-atlet dari seluruh Kecamatan yang ada di Minsel.
“Saya ingin Kabupaten Minsel bisa meraih prestasi yang membanggakan baik di level Provinsi sampai ke level Nasional. Dan kalau bisa, atlet dari Minsel bisa berprestasi di tingkat Internasional,” pungkas James Kojongian.
(TamuraWatung)