Manado – Kecewa dengan pelaksanaan HUT emas provinsi di GKIC kemarin, keluarga dari gubernur Sulut pertama FJ Tumbelaka mendatangi kantor DPRD Sulut, Rabu (24/9/2014) siang. Kedatangan janda NZ Tumbelaka-Ticoalu didampingi Taufik Tumbelaka diterima ketua Deprov sementara Steven Kandouw.
Kepada wartawan usai pertemuan tersebut, Taufik Tumbelaka mengucapkan terima-kasih atas kesediaan ketua DPRD menerima kunjungan keluarga Tumbelaka. Ketua DPRD menurut Taufik mengusulkan dilakukan seminar menelusuri sejarah provinsi Sulawesi Utara.
“Ketua DPRD berinisiatif menggelar seminar menelusuri sejarah. Itu yang semestinya dilakukan oleh pemerintah provinsi sebelum HUT 50 ini. Tapi saya melihat pemerintah provinsi lebih ingin kemeriahan acara, padahal HUT 50 ini bukan untuk dimeriahkan tapi untuk disyukuri,” ujar Taufik.
Keberhasilan pemerintahan saat ini yang dipaparkan pada paripurna HUT provinsi tak dipungkiri Tumbelaka. “Tapi faktanya bahwa ibu Tumbelaka-Ticoalu yang adalah isteri gubernur Sulut pertama FJ Tumbelaka adalah orang desa yang kesana-kemari naik angkutan umum dan melihat kemiskinan masih ada dimana-mana,” tegasnya lagi. (jerrypalohoon)