
Bitung – Semenjak resmi dilantik, anggota DPRD Kota Bitung mengaku belum bisa menjalankan tugas dengan maksimal. Seperti menindaklanjuti aspirasi masyarakat yang hampir setiap hari mereka terima tak bisa ditindaklanjuti karena terganjal belum adanya ketua atau pimpinan DPRD definitif.
“Sampai saat ini kami hanya bisa menampung aspirasi dari masyarakat tanpa bisa menindaklanjutinya, karena belum ada pimpinan tetap atau sah,” kata salah satu anggota DPRD Kota Bitung, Antonius Supit beberapa waktu lalu.
Menurutnya, mereka serba salah karena takut melanggar aturan sebab belum ditetapkannya pimpinan DPRD defenitif. Padahal menurutnya, banyak aspirasi masyarakat yang perlu untuk ditindaklanjuti dengan menghadirkan instansi terkait dalam rapat dengar pendapat, tapi itu tak bisa dilakukan.
“Seperti aspirasi soal pemadaman lampu oleh PLN yang sudah kami terima, itu tak dapat kami tindaklanjuti karena belum ada pimpinan tetap, padahal tindakan pemadaman sudah sangat meresahkan,” katanya.
Sementara itu, Sekretaris DPRD Kota Bitung, Yoke Senduk menyatakan, dalam waktu dekat DPRD Kota Bitung akan menetapkan tiga pimpinan DPRD definitif. Itu seiring dengan sudah masuknya surat keputusan tiga partai peraih kursi terbanyak yang berhak menduduki jabatan pimpinan DPRD.
“Senin (22/9/2014) diagendakan untuk paripurna penetapan pimpinan DPRD Kota Bitung definitif,” kata Senduk.
Ketiga pimpinan DPRD Kota Bitung definitif itu kata Senduk adalah, Laurensius Supit dari PKPI, Hengky Honandar dari Partai Demokrat dan Maurits Mantiri dari PDI Perjuangan.(abinenobm)