Manado – Guna meningkatkan mutu pendidikan ilmu kesehatan, maka pemerintah dipandang perlu memberikan kesempatan terhadap para siswa dan mahasiswa yang saat ini tengah mempersiapkan diri sebagai pelayan kesehatan untuk berpraktek di Rumah Sakit (RS) atau Puskesmas yang ada di Kota Manado.
“Salah satu syarat siswa dan mahasiswa ilmu kebidanan atau keperawatan dinyatakan berkualitas harus lulus dalam praktek lapangan. Tapi kendalanya sekarang, hanya sebagian RS yang bersedia menerima siswa atau mahasiswa berpraktek. Dan ini menjadi persoalan serius yang dihadapi dunia pendidikan kebidanan maupun keperawatan,” kata Apriano Ade Serang, anggota DPRD Kota Manado ini.
Saerang yang juga pemerhati pendidikan jurusan kesehatan ini berharap pemerintah turut memfasilitasi antara pihak sekolah kejuruan atau akademik kebidanan dan keperawatan untuk bisa diakomodir di RS atau Puskesmas.
“Saya memandang ini sangat penting, jika ada campur tangan pemerintah dalam upaya memfasilitasi sekolah atau akademik kejuruan tersebut agar anak didiknya bisa berpraktek di RS atau Puskesmas yang ada di Manado. Dengan begitu, dalam memepersiapkan tenaga kesehatan berkualitas kerja dapat tercapai,” tutur Saerang. (leriandokambey)