
TOMOHON, beritamanado.com – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Tomohon menggelar Sosialisasi Bantuan Keuangan Kepada Partai Politik di Kota Tomohon, Selasa (22/10).
Wali Kota Tomohon melalui Staf Ahli Dra Lili Solang MM mengungkapkan, sosialisasi ini dalam rangka pemberian bantuan dan demi mewujudkan kesepahaman tentang pentingnya tertib administrasi antara partai politik yang mendapatkan kursi di DPRD.
“Maka pemerintah daerah perlu untuk melaksanakan upaya-upaya yang sistematis, konsepsional dan terkoordinasi melalui pelaksanaan kegiatan sosialisasi bantuan keuangan kepada partai politik. Sosialisasi ini juga agar di kemudian hari tidak lagi ditemukan kesalahan-kesalahan dalam proses pemberian bantuan keuangan kepada partai politik,” tuturnya.
Hadir sebagai narasumber, Dr Ferry Daud Liando, Kepala Badan Kesbangpol Sulut Drs Meiki Onibala MSi, Kepala Badan Kesbangpol Kota Tomohon Ronni Lumowa SSos MSi, Kepala Badan Keuangan Daerah Kota Tomohon Drs Gerardus Mogi, Ketua Sementara DPRD Kota Tomohon Christo Eman SE serta dihadiri para pimpinan dan pengurus partai politik.
(ReckyPelealu)