Manado-Pengendara kendaraan diharap berhati-hati bila melewati Jalan Siswo Miharjo. Ruas utama di kompleks Kampung Cina Pasar 45 itu, kini dipenuhi hamparan kerikil dan berdebu.
Pantauan beritamanado Minggu (14/7) siang tadi, kendaraan bermotor khususnya roda dua melalui jalan sepanjang kurang lebih 150 meter ini dengan pelan. Pengendara khawatir ban motornya selip karena hamparan kerikil ditebar merata sepanjang jalan itu.
Belum lagi pengaruh teriknya cuaca, jalan itu berdebu tebal. Pengguna mobil harus menaikkan kaca rapat-rapat agar tidak menghirup udara kotor.
Beredar kabar ruas Siswo Miharjo akan direhab, sehingga pengerjaan sudah dimulai dengan lapisan kerikil, kendati kondisi yang ada cukup mengganggu pengguna jalan. Karena terpantau pula di depan Restauran Jiet Hien yang masih di kompleks Pecinan, terparkir beberapa alat berat untuk perbaikan jalan.
Asal tahu saja, Jalan Siswo Miharjo adalah salah satu ruas di Kota Manado yang terkenal akan kerusakannya. Banyak beropini jalan ini seperti dianaktirikan karena kerusakannya padahal berada di pusat kota.
Apalagi saat melintas di situ lalu lintasnya padat. Ruas ini termasuk sempit karena setengah badan jalan digunakan pemilik toko-toko di samping jalan sebagai lokasi parkir kendaraan. (alf)