
Manado – Personil DPRD Kota Manado, Wahid Ibrahim, anggota Komisi D berpendapat, Corry Tendean tidak layak memimpin Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) Kota Manado.
“Nyanda layak sekali memang ini Kadis (Corry Tendean) memimpin Diknas. Sudah banyak laporan dan sering melecehkan lembaga dewan. Komisi D rekomendasikan saja kepada Walikota untuk dilakukan pergantian,” ujar Wahid.
Ditambahkan Fatma Bin Syeck bahwa posisi Kepala Diknas seharusnya ditenpatkan pejabat yang memiliki latarbelakang sarjana pendidikan.
“Seharusnya, Kadis harus orang pendidikan, supaya memahami dan peduli terhadap kelangsungan pendidikan di Kota Manado,” tandas Fatma. (leriandokambey)