Wakil Bupati Amin Lasena saat mempin rapat persiapan kunjungan Kepala BKKBN RI dengan sejumlah OPD
BOROKO, BeritaManado.com – Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) RI dr. Hasto Wardoyo dalam waktu dekat dijadwalkan bakal mengunjungi Kabupaten Bolmong Utara (Bolmut), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Hal demikian diungkapkan Wakil Bupati Bolmut Amin Lasena, menurutnya, kunjungan Kepala BKKBN di Bolmut merupakan kunjungan yang sangat membangkan dan membahagiakan bagi masyarakat dan daerah yang kita cintai ini
Sebeb, kata Lasena, ada beberpa agenda yang akan dikunjungi maupun dinilai di daerah Bolmut oleh kepala BKKBN RI diantranya, aspek penangan stunting yang saat ini Bolmut sebagai daerah yang memperoleh peringkat pertama penaganan stunting, serta penilaian Kabupaten layak anak dan penerapan gender dan penilaian-penilaian lainnya yang menjadi tujuan kunjungan tersebut.
Lebih lanjut, diuraikannya, bahwa yang berkunjung di Bolmut adalah pejabat setingkat menteri. Olehnya diharapkan seluruh persiapan kunjungan agar dapat di persiapkan secara matang dengan memperhatikan tugas pokok dan fungsi kepada seluruh panitia dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait agar jelas siapa berbuat apa pada kegiatan kunjungan yang berskala Nasional di daerah kita.
“Kekompakan dan gotong royong kita semua sebagai pemerintah daerah menjadi hal yang sangat penting atas suksesnya acara kunjungan Kepala BKKBN RI. Menurut dia tidak ada pekerjaan dan beban yang berat kalau di kerjakan secara bersama dan bersama-sama,” pesannya.
(Nofriandi Van Gobel)