
Tomohon – Belum diperolehnya kepastian tentang nasib dr Olwien Oroh Mkes membuat keluarga dan kerabatnya cemas. Kendati demikian mereka pun berharap agar segera ditemukan.
“Yang pasti kami keluarga terus dalam pengharapan semoga saudara kekasih kami dr Olwien segera ditemukan,” ujar Ivana Oroh SSTP, salah satu keluarga yang juga Lurah Kelurahan Talete II kepada beritamanado.com.
Seperti diketahui, dr Olwien Oroh yang menjabat Kepala Puskemas Kecamatan Tomohon Utara bersama dua putranya Giovanno dan Edoardo Hermawan bersama sopir mereka Ronny menjadi korban saat terjadinya longsor di ruas jalan Tomohon-Manado, Rabu (15/01/2014) yang pada saat itu hendak menuju Manado dari arah Tomohon.
Saat kejadian, sebenarnya dr Olwien bersama Giovanno sudah berada di luar kendaraan namun dirinya kembali lagi ke kendaraan untuk menjemput Edo. Saat itulah dari sisi belakang material longsor datang dan menyapu dirinya bersama kendaraan. Upaya pencaharian tetap dilaksanakan oleh warga yang dibantu aparat, PMI, SAR dan juga pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tomohon. Edo sendiri telah ditemukan ditemukan, Kamis (16/01/2013) dalam keadaan meinggal dunia.