Tompaso – Penyaluran bantuan langsung sementara masyarakat (BLSM) sebagai kompensasi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) ternyata sudah dimulai. Di Minahasa, wilayah Kecamatan Tompaso sudah beberapa hari terakhir ini sedang berlangsung penyaluran melalui kantor pos setempat. Namun seorang warga Desa Tember mempertanyakan kelayakan penerima BLSM yang kabarnya merupakan isteri pensiunan Polri.
Pria lanjut usia yang mengaku bernama Adrian itu menuturkan kepada BeritaManado.com Kamis (11/7) kemarin, bahwa di desanya ada seorang ibu, isteri seorang pensiunan Polri yang sudah almarhum. Ibu tersebut setiap bulan menerima dana pensiun sebesar Rp. 2 juta. Meski demikian, ibu tersebut pun masih menerima BLSM.
“Selaku warga saya mempertanyakan kelayakannya. Sekiranya bisa, mohon pemerintah Kecamatan Tompaso dan Desa Tember sendiri memperhatikan hal ini sekaligus memberikan penjelasan kepada anggota masyarakat lainnya agar tidak salah paham. Jika orang tersebut pantas menerimanya, kami juga tidak akan mempermasalahkan,” ujar Adrian.(ang)