Manado, BeritaManado.com – Para pencinta olahraga berkuda dan penikmat hiburan akhir pekan bersiaplah! Kejuaraan Pacuan Kuda Piala Wali Kota Manado akan digelar dengan megah di Gelanggang Pacuan Kuda Balitka Mapanget pada Sabtu 24 Mei 2025.
Ajang bergengsi ini menjadi magnet baru bagi para joki dan pemilik kuda pacu dari berbagai penjuru Sulawesi Utara untuk unjuk kebolehan, sekaligus menjadi suguhan menarik bagi masyarakat yang haus hiburan berkualitas bernuansa budaya.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Manado, Pontowuisang Kakauhe, menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar perlombaan, tetapi juga bentuk nyata komitmen pemerintah dalam mendukung olahraga berkuda sekaligus melestarikan budaya lokal yang kaya akan nilai sejarah dan semangat sportifitas.
“Kejuaraan ini adalah momentum untuk pembinaan atlet, promosi olahraga berkuda, sekaligus mempererat tali persaudaraan antar pencinta pacuan kuda. Kami ingin ini menjadi agenda rutin tahunan,” ungkap Kakauhe.
Beragam kelas perlombaan akan dipertandingkan, mulai dari kategori usia hingga jenis kuda, membuka peluang bagi banyak peserta dari berbagai daerah untuk ambil bagian.
“Tak hanya menjanjikan kompetisi yang sengit, kejuaraan ini juga diharapkan menjadi destinasi hiburan akhir pekan yang seru dan menyatukan warga Manado dalam semangat sportivitas dan kebersamaan,” tambahnya.
Ditambahkan oleh Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kota Manado, Janry Sampelan, SE, MM, Pemerintah Kota Manado melalui Dispora memastikan seluruh persiapan dari teknis hingga keamanan akan terpenuhi demi kelancaran kegiatan.
“Dukungan penuh dari Wali Kota Manado menjadi bukti bahwa kejuaraan ini juga bagian dari strategi promosi wisata olahraga daerah,” ungkapnya.
Adapun Jadwal Kejuaraan Pacuan Kuda:
SABTU, 24 MEI 2025
NO KELAS JAM
- RODA SAPI 100 METER. 09.00
- RODA SAPI 100 METER. 09.30
- RODA SAPI 150 METER. 10.00
- RODA SAPI 200 METER. 10.30
- KELAS I 600 METER. 11.00
- KELAS G 600 METER. 11.30
- RODA SAPI 250 METER. 12.00
- KELAS F 800 METER. 13.00
- KELAS D/E 1000 METER. 13.30
- PEMULA C/D 1000 METER. 14.00
- PEMULA A/B 1000 METER. 14.30
- TERBUKA 1100 METER. 15.00
- TERBUKA 1400 METER. 15.30
- BENDI KALAPER 400 METER. 16.00
- BENDI KALAPER 600 METER. 16.20
- BENDI KALAPER 800 METER. 16.40
(Jhonli Kaletuang)