Tahuna – Berbagai keluhan sekaligus adanya dugaan penyimpangan yang terjadi di lingkungan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Liung Kendage Tahuna dipastikan akan segera mendapat penanganan dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Tahuna. Hal ini sendiri diungkapkan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tahuna Sinarta Sembiring SH MH yang menyebutkan pengelolahan keuangan rumah sakit milik pemerintah daerah ini aneh.
“Dari amatan awal pihak kami menemukan adanya kejanggalan atau keanehan dalam pengelolahan keuangan rumah sakit ini. Salah satunya menyangkut dana yang masuk melalui pendapatan rumah sakit tidak disetorkan terlebih dahulu ke kas daerah melalui Dinas Pendapatan Pengelolahan Keuangan Daerah (PPKAD) namun langsung digunakan sebagai operasional dan lain sebagainya oleh pihak manajemen RSUD Liung Kendage Tahuna,” jelas Sembiring.
Ditanyakan menyangkut adanya dugaan penyelewengan dalam pengelolahan keuangan rumah sakit, Sembiring menyatakan sampai sekarang ini pihaknya belum melakukan penyelidikan.
“Memang sudah banyak laporan yang masuk dalam bentuk informasi lisan ke pada kami, namun belum ditindaklajuti,” jelasnya, kembali sambil menyatakan pihaknya dalam waktu dekat akan segera menindaklanjuti laporan tersebut dengan melakukan penyelidikan sekaligus akan memanggil sejumlah staf maupun pejabat di lingkungan RSUD Liung Kendage Tahuna untuk dimintai keterangan. (gun)