Tondano – Pemerintah Kecamatan Tondano Selatan membuktikan keseriusannya untuk mengambil peran menjaga kondisi kamtibmas. Hal itu dibuktikan dengan selesai direnovasinya bangunan permanen yang nantinya akan difungsikan sebagai pos jaga.
Camat Tondano Selatan Robert Ratulangi kepada BeritaManado.com, Jumat (10/10/2014) mengatakan bahwa hal itu dilakukan guna mendukung program pemerintah kabupaten untuk mewujudkan Minahasa Damai, Aman dan Nyaman. Ditambahkannya, hal yang sama juga akan diupayakan di setiap kelurahan.
“Operasionalnya tinggal menunggu penyerahan kunci dari para tukakng yang mengerjakan renovasi tersebut. Hal ini pastinya ada konsekuensi finansial (biaya operasional), namun saya yakin masyarakat akan sangat mendukung sejauh itu untuk kepentingan banyak orang,” ungkap Ratulangi. (frangkiwullur)