Manado – Personil DPRD Kota Manado Deasy Youlanda Roring menegaskan, setelah dilantik sebagai wakil rakyat dan dalam proses pembentukan komisi dan alat kelengkapan, para legislator menerapkan asas kebersamaan.
Hal ini menurutnya, merupakan langkah awal untuk membangun Kota Manado lewat kebersamaan diinternal lembaga politik dalam memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.
“Ada kalimat yang mengatakan, langkah awal merupakan penentu masa depan. Jadi, dengan asas kebersamaan yang kita bina di DPRD, akan menjadi modal untuk membangun Kota Manado,” kata Deasy Roring, legislator Kota Manado ini.
Lanjut dikatakan srikandi partai Demokrat ini bahwa, kebersamaan pula akan dibangun bukan hanya diinternal DPRD, namun hal sama juga diharapkan terjalin antara legislatif dan eksekutif untuk menciptakan sinergitas dalam mencapai tujuan memajuan Kota Manado.
“Kebersamaan bukan hanya akan berlaku antar sesama anggota dewan. Harus juga diwujudkan pada hubungan antara dewan dan pemerintah kota. Dengan begitu, secara bersama akan tercipta sinergitas dalam mewujudkan Kota Manado sebagaimana harapan masyarakat,” tandas Roring. (leriandokambey)