Los Angeles – Perayaan Natal 2012 Kawanua USA yang diselenggarakan pada 12 Januari 2013 bersamaan dengan acara menyambut tahun baru, menitik beratkan perayaan pada kerukunan dan kedamaian seperti bunyi tema “Natal Membawa Kerukunan dan Kedamaian.” Khotbah dibawakan oleh Pdt. Cynthia Londah Kekung.
Hal kerukunan dan kedamaian juga dikemukakan Ketua Umum Kawanua USA Emile Mailangkay dalam kata sambutannya. Ia mengajak warga kawanua khususnya yang berada di wilayah Los Angeles dan sekitarnya untuk bersama-sama memelihara kerukunan dan kedamaian antar warga kawanua.
“Perbedaan pendapat, kechilafan bahkan perselisihan bisa saja terjadi di waktu-waktu lalu tetapi kalau kita warga kawanua selaku orang-orang percaya mau mengikuti perintah Tuhan untuk saling memaafkan, kemungkinan besar kerukunan dan kedamaian bisa terwujud di wilayah ini,” katanya.
Ia juga mengingatkan warga yang hadir bahwa semboyan “Sitou Timou Tumou Tou” dan “Torang Samua Basudara” bila tidak dihayati oleh masing-masing dan diimplementasikan dalam kehidupan sehar-hari akan hanya tinggal menjadi slogan yang kosong belaka.
Sekitar 500 warga kawanua dan undangan memadati ruang di Pacific Christian Center Upland pada Sabtu malam 12 Januari 2013 tersebut. Hadir juga Konsul Jenderal RI Hadi Martono dan Kepala Kanselerai KJRI Los Angeles Ibu Juni.
Konsul Jenderal yang akrab dengan warga kawanua, khususnya warga Kawanua USA ini dalam kata sambutannya menghimbau agar kasih yang kita terima dari Tuhan diteruskan kepada masyarakat kawanua dan Indonesia lainnya di Los Angeles tanpa memandang agama, suku ataupun ras. Ia mengakhiri sambutannya dengan ucapan “Pakatuan Wo Pakalawiren” yang disambut hangat oleh hadirin.
Gubernur SH Sarundajang juga telah memberi kata sambuatan tertulis yang sempat dibacakan. Juga Ketua Kerukunan Keluarga Kawanua (K3) Jakarta yang baru terpilih Irjen Pol. DR. Benny J Mamoto SH.MSi. yang adalah juga Penasehat “Kawanua USA” telah memberi sambutan tertulis yang dibacakan.
Tidak kurang dari 20 pendeta telah turut ambil bagian dalam acara ibadah dan perayaan ini.Berbagai paduan suara serta vocal group telah turut melayangkan lagu-lagu pujian antara lain Paduan Suara “Good News Singer” pimpinan Richard Tambunan yang mempesona hadirin dengan lagu “Haleluyah”. Tidak ketinggalan Paduan Suara Kawanua USA dan Paduan Suara Wanita Kawanua USA . Kelompok Mt.Carmel Woman’s Choir yang dipimpin Ibu Grace Wagey dengan indah membawakan lagu “God With Us” serta kelompok gereja GMIM-USA membawakan lagu “First Noel.” Kelompok yang setiap tahun setia hadir “Riverside Ladies Voice” pimpinan Youla Mawikere membawakan pujian lagu indah “Datanglah Pada Tuhan”.
Pada penyalaan lilin natal telah ambil bagian Konsul Jenderal, pengurus Kawanua USA, para pendeta dan pimpinan rukun-rukun / pemuka masyarakat kawanua yang hadir.
Sebagaimana biasa ibadah diawali dengan lagu doa “Opa Wananatas” dinyanyikan hadirin dipandu enam wanita kawanua Angel, Carla, Els, Erin dan Rita. Suasana tiba tiba berubah menjadi khusuk dan bernuansa kawanua. “Seperti jo ada di Manado” nyeletuk seorang ibu yang sudah lama tidak pulang kampung.
Pada acara bebas yang dikoordinir penyanyi handal Jeane Jacob, ia bersama Angel, Erin dan Rita mendendangkan lagu bernuansa Manado: “Torang Samua Basudara”. Juga Rocky Lumanau yang sudah dikenal sebagai penyanyi gospel membawakan lagu “Blessed Assurance”.
Persembahan yang terkumpul malam tersebut sebesar $1,000 seluruhnya akan disumbangkan oleh Kawanua USA kepada panti asuhan anak-anak cacat fisik dan mental “Panti Sayak Kasih” di Woloan Tomohon.
Sebelum acara yang diselenggarakan oleh Panitia yang diketuai Ferry Tangkulung, dan dipandu oleh Master of Ceremony cantik Jessica Miske Abas dan Joice Langie berakhir, band pimpinan Bemmy Piring dan Semuel Tielman telah mengiringi para penyanyi kawanua kawakan lainnya Linda Tumboimbela, Katy Londa, Jeffry Paulus, Johnny Piring dan beberapa lainnya. Seluruh acara berakhir pada pukul 11 malam. (EM)