BeritaManado – Pemerintah Kota Manado harus memikirkan langkah cerdas guna membuka akses jalan baru dalam menanggulangi kemacetan lalu lintas di Kota Manado.
Demikian dikatakan Cicilia Mingga kepada wartawan beritamanado, saat bercakap-cakap di Kantor DPRD Kota Manado.
Wanita pecinta desain grafis ini berharap, penanggulangan kemacetan di Kota Manado tidak saja melibatkan pemerintah dan masyarakat umum, tetapi juga para pelaku usaha yang membuka usaha di lokasi yang tidak memiliki lahan parkir.
“Saya secara pribadi berharap Kota Manado akan lebih baik kedepan dan lebih nyaman bagi semua warganya, termasuk soal kemacetan yang belakangan kian parah, karena semakin banyaknya kendaraan beroperasi di ruas jalan Kota Manado. Sebaiknya dibuka jalan baru atau dibatasi penggunaan kendaraan transortasi online,” tutur wanita pemilik akun @ciciliamingga ini.
Lanjut dikatakan penyuka nasi goreng ini, persoalan kemacetan bertambah parah karena semakin banyaknya transportasi online yang beroperasi setiap hari di Kota Manado.
“Memang Kota Manado menjadi salah satu Kota yang memiliki daya tarik untuk berusaha sangat mudah, namun juga pemerintah harusnya memiliki regulasi yang dapat mengatur keberadaan taxi online yang beroperasi di Kota Manado,” tutur wanita hobi traveling dan shoping ini.
Cicilia yang memiliki motto hidup ‘Satu-satunya hal yang harus kita takuti adalah ketakutan itu sendiri’ berharap Pemerintah Kota Manado dapat mengambil keputusan yang bijaksana guna kepentingan masyarakat banyak.
(MichaelCilo)